Senin, 11 Juni 2012

Arang, Penyaring Udara yang Alami

detail berita
Chikuno Cube + House, penyaring udara alami tanpa listrik dan bahan kimia. (Foto: Inhabitat)
TOKYO - Desainer asal Jepang, Satoshi Umeno, membuat inovasi pembersih udara yang bebas dari bahan kimia dan listrik. Pembersih udara yang terbuat dari kayu tersebut dibentuk seperti minatur rumah.

Seperti dikutip dari Inhabitat, Jumat (8/6/2012), pembersih udara ini dijuluki sebagai Chikuno Cube + House. Desainnya terdiri dari kayu alami dan kubus sarang lebah dari arang bambu.

Orang Jepang memang biasa menggunakan arang sebagai penyaring udara alami. Arang diklaim bermanfaat menjadi penyaring alami yang menyerap kotoran di udara dan air.

Namun penyaring udara milik Umeno menggunakan blok besar karbon yang aktif. Blok ini dibentuk melalui proses pembakaran yang terkendali, potongan arang yang dipanaskan dalam tempat pembakaran oksigen hingga berubah menjadi karbon.

Sumber : www.property.okezone.com/arang-penyaring-udara-yang-alami

Cari rumah Propertykita ahlinya...!!

Cari rumah dijual yang aman nyaman asri serta siap huni..?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar