Rabu, 26 Januari 2011

Bong Chandra dkk Bangun Superblok Terbesar di Serpong

Pengembang PT Perintis Triniti Properti menargetkan pembangunan superblok di kawasan Serpong, Tangerang. Rencananya pada akhir bulan Januari 2011 ini akan menandatangani MOU dengan pemerintah daerah.

Superblok ini terdiri dari delapan menara apartemen, mal, ruko, hotel, dan juga universitas. Superblok ini akan kami buat sebagai the best dan the biggest superblok di Serpong.
-- Bong Chandra

"Setelah proyek pertama Ubud Village Ciledug sukses, kami mau membuat lagi superblok di kawasan Serpong, Tangerang," kata  salah satu dari toga CEO PT Perintis Trini Properti, Bong Chandra kepada Kompas.com di kantor marketing office Ubud Village Ciledug, Jalan Ciledug Raya, Sudimara Timur, Tangerang, Senin (24/1/2011).

Menurut Bong, superblok ini terdiri dari delapan menara apartemen, mal, ruko, hotel, dan juga universitas. "Superblok ini akan kami buat sebagai the best dan the biggest superblok di Serpong," ujarnya. Untuk menjadi yang terbesar dan terluas, menurut Bong, pihaknya akan memainkan konsep pembangunan yang unik dengan harga yang menarik pula. "Mengenai arsiteknya kami akan pakai dari Singapura, apa saja konsepnya belum bisa kami beritahukan sekarang," jelasnya.

Serpong sebagai salah satu kawasan satelit, dirasa tepat untuk membangun superblok. Pihaknya masih membidik kawasan Tangerang karena dinilai prospek properti akan berkembang dengan cepat. "Seperti kami membangun residensial di Ciledug, di Serpong tanah juga semakin mahal. Tapi, kami tetap memilih di Tangerang karena sebagai kota pedagang. Di Tangerang, perputaran uangnya cepat," katanya.

Selain merencanakan pembangunan di kawasan Tangerang, PT. Perintis Triniti Properti yang masih terbilang pendatang baru di dunia properti, tertarik melebarkan sayap di luar Jakarta. "Kemarin kami sempat melihat potensi di Balikpapan. Dan dalam waktu dekat bersamaan dengan yang di Serpong, kami akan membuat vila-vila di areal tanah seluas 8 hektar di Jimbaran," katanya.

Cari Rumah ?? Gak perlu 123, Hanya KITA Ahlinya  :-)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar