Kamis, 04 Oktober 2012

HUNIAN LANSIA: Jababeka Luncurkan D’Khayangan


JAKARTA: Ingin menghabiskan masa tua bersama dengan teman-teman seusia, dengan berbagai kegiatan dan fasilitas? Menghilangkan rasa kesepian karena anak dan cucu sudah punya rumah masing-masing?

Salah satu solusinya adalah tinggal bersama komunitas yang dibangun bersama di suatu lokasi yang tenang dan damai. Seperti yang dipersiapkan oleh manajemen PT Jababeka Tbk., yang menghadirkan sebuah kawasan hunian bagi para lansia (retirement home).

Kawasan bagi lansia yang diberia nama Senior Living at D'Khayangan tersebut, didirikan atas kerja sama Medical City dan JV Longlife Holding dari Jepang. Medical city merupakan kawasan terintegrasi dari Jababeka, yang menghadirkan fasilitas dan layanan kesehatan seperti di negara lain.

S.D. Darmono, Presdir PT Jababeka Tbk., menuturkan Jababeka dengan tagline beyond property, selalu berusaha menjadi pengembang kota yang berinovasi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

"Dengan hadirnya D'Khayangan sebagai hunian para lansia, diharapkan mampu memberikan fasilitas dan pelayanan lebih dari yang diharapkan," ujar Darmono usai menandatangani kerja sama (MoU) bersama Presdir Longlife Holding Masakazu Endoh, Rabu (3/10/2012) di Jakarta.

Dia menuturkan D'Khayangan mengimplementasikan konsep gerontology dan dikelola oleh JV Longlife Holding, yang telah berpengalaman dalam mengelola senior housing di Jepang, dan mengerti berbagai kebutuhan mulai dari fasilitas hingga aktifitas harian para lansia.

"Hunian ini merupakan proyek pembangunan retirement home dengan konsep terintegrasi, dan one stop service dimana para lansia mendapatkan perawatan, dan fasilitas kesehatan selama 24 jam." ungkap Darmono. 

Pembangunan hunian tersebut, tambahnya, sudah dimulai pada pertengahan tahun ini, dan ditargetkan beroperasi pada 2014.
"Untuk tahap pertama dengan luas 8 hektar, yang mungkin perluasan hingga 24 hektar pada tahap selanjutnya, D'Khayangan akan dibangun sebanyak 210 unit Senior Care, 102 unit Senior Village, dan 4 fasilitas lain seperti function building," ujarnya.  (sut)


Cari RumahDijual    ?? 

Kunjungi juga propertykitacom.blogspot.com dan www.propertykita.com untuk lebih tau informasi rumah dan property.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar