Rabu, 10 Oktober 2012

Ruang Mungil "Penipu" Ilusi


NEW YORK,  Ilusi lewat tipuan-tipuan mata yang dirancang apik oleh para arsitek seperti sudah kehilangan "sihirnya". Penduduk kota tidak lagi terpukau dengan tipuan-tipuan cerdas semacam ini.

Namun, dengan cara "sederhana", Julian Hoeber mampu memukau penduduk New York atas ilusi yang dibuatnya. Hoeber membawa 'Demon Hill #2' (DH#2) ke Galeri Chelsea dari Harris Lieberman, New York.

DH#2 adalah sebuah ruangan yang didesain khusus untuk memberikan rasa tidak nyaman dan vertigo pada orang di dalamnya. Ruangan kecil ini "bermain" dengan gravitasi lewat trik arsitektur. Ia dibangun hampir seluruhnya menggunakan plywood. Alhasil, sulit diketahui mana bagian atas dan mana bagian bawahnya.

Di dalamnya terdapat sebuah kursi terbuat dari bahan yang sama dengan keseluruhan ruangan. Selain kursi, ada juga tembok berbentuk berlian.

DH#2 berbentuk sepert kontainer pengiriman barang yang jatuh dan tidak dikembalikan ke posisi semestinya. Dengan kayu plywood, kursi, dan dinding berlian di dalamnya, Anda akan kehilangan orientasi ruang begitu memasukio ruangan ini.

Ruangan ini tergolong mystery room. Dengan kata lain, ruangan ini memiliki konsep sama dengan "rumah miring".

Mystery room merupakan tipuan Amerika yang terkenal. Di dalamnya Anda akan merasakan anomali gravitasi.

Sebelum ini, Demon Hill dipamerkan di Hammer Museum, Los Angeles. Tercatat 17.000 pengunjung yang datang dan merasakan ruang misteri ini.


Cari Rumah Dijual    ?? 
Kunjungi juga propertykitacom.blogspot.com dan www.propertykita.com untuk lebih tau informasi rumah dan property.
Follow Us : @Propertykitacom

Tidak ada komentar:

Posting Komentar