Kamis, 13 Oktober 2011

Pasar Perkantoran CBD Tumbuh Pesat



JAKARTA, Sembilan bulan pertama tahun 2011 ini, pasar perkantoran di Jakarta khususnya di CBD (Central Business District) tengah berada pada pertumbuhan pesat. Permintaan ruang kantor terus meningkat seiring perkembangan perusahaan-perusahaan, baik yang telah mapan atau baru saja masuk ke Indonesia.

Todd Lauchlan, Country Head Jones Lang LaSalle – Procon mengungkapkan, data tingkat penyerapan di daerah CBD mencapai 340,000 meter persegi atau meningkat sebanyak 182 persen dari periode sama pada tahun sebelumnya.

"Faktor penyebabnya ialah banyak perusahaan dari berbagai sektor usaha terus melakukan pengembangan, baik berupa ekspansi  jumlah karyawan, pengembangan kantor baru maupun peningkatan fasilitas produksinya. Ini memberi konntibusi signifikan pada sektor perkantoran komersial," kata Todd lewat siaran pers yang diterima Kompas.com, di Jakarta, Rabu (12/10/2011).

Todd menambahkan, pencapaian sampai kuartal III tahun 2011 di sektor perkantoran ini merupakan tingkat penyerapan yang tertinggi sepanjang dekade terakhir.

"Pasar perkantoran di CBD berkemungkinan mengalami periode booming seperti sebelum terjadinya krisis moneter tahun 1997, ditandai dengan tingginya tingkat hunian diatas 90% serta pesatnya  pertumbuhan harga sewa," jelasnya.

Peluang di pasar ritel

Todd juga menyampaikan,  selama triwulan ketiga tahun 2011 ini, pertumbuhan positif menguat pada pasar residensial dan ritel. Kondisi perekonomian yang kondusif mendukung penurunan suku bunga bank, yang mendorong daya beli konsumen menjadi penggerak pertumbuhan kedua sektor tersebut.

Di sektor ritel, terjadi banyak permintaan perintel untuk menambah jumlah outlet di pusat-pusat perbelanjaan. Akibat tingginya permintaan peritel mengakibatkan tingkat hunian mal meningkat dari 85 persen di awal tahun menjadi 88 persen di bulan September. Peritel yang tertarik bukan hanya mereka yang telah ada, tetapi juga dari internasional yang melihat besarnya peluang dan potensi kalangan menengah di Jakarta.


Sumber : www.properti.kompas.com//Pasar.Perkantoran.CBD.Tumbuh.Pesat

Cari Rumah ?? Gak perlu 123, Hanya KITA Ahlinya  :-)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar